Welcome

Senin, 09 Januari 2012

Jangan Junk Food deh.....

Junk food bukanlah makanan sehat sudah banyak yang tahu. Kandungan kalori dan lemak jenuh yang tinggi merupakan alasan yang paling sering dikemukakan para ahli. Bahkan penelitian terakhir mengungkapkan bahwa junk food dapat berakibat buruk pada otak.

Pada The Huttington Post, Bowman mengatakan bahwa responden yang memiliki usia lanjut akan mengalami kesulitan mengingat apa yang mereka makan. Meskipun penelitian ini tidak 100 persen dapat memberikan hasil yang baik karena beberapa peneltia telah menunjukkan bahwa penyerapan nutrisi yang baik dalam tubuh hanya diperoleh jika responden memiliki pola makan yang baik selama setahun.


Jumlah nutrisi dapat dilihat melalui kandungan nutrisi dalam darah responden. Selain darah, kandungan nutrisi juga bisa diketahui dan ditemukan dalam jumlah yang lebih tinggi dari cairan tulang belakang dan jaringan otak. Jika beberapa nutrisi yang merusak menjadi penghalang darah masuk ke otak, maka bisa berdampak pada perkembangan otak. Nutrisi yang memiliki tingkat nutrisi tertinggi untuk otak adalah vitamin C.


Dalam studi terbarunya, Bowman merilis temuan besar pertamanya dengan menggunakan metode baru. Studinya yang berjudul “Biomarker pola nutrisi, fungsi kognitif, dan langkah-langkah MRI penuaan otak” diterbitkan di dalam majalah Neurology edisi 28 Desember. Dalam studinya ini ditemukan beberapa pola yang berkaitan antara apa yang dimakan dan manfaatnya untuk fungsi otak.


Terdapat dua temuan positif yang menarik ditemukan Bowman. Pertama, seorang yang memiliki kadar plasma tinggi seperti vitamin B dan vitamin D, E dan C memiliki volume otak lebih baik. Selain itu, mereka yang memiliki kandungan asam lemak omega-3 dengan tingkat yang lebih tinggi akan memiliki fungsi otak yang lebih baik.


Dalam penelitian ini juga ditemukan bagi mereka yang memiliki tingkat asam lemak trans tinggi dalam darah akan berakibat buruk dan volume otak berkurang. Makanan tinggi lemak trans kebanyakan berasal dari junk food seperti kue kering dan daging sapi olahan, kentang goreng dan lain sebagainya yang pada akhirnya bisa menyebabkan kerusakan otak.


Sudah jelas bahwa lemak trans tidak baik untuk kesehatan jantung dan perkembangan otak. Sebaiknya hindari makanan berlemak jahat. Jika sudah terlanjur, cobalah mengkonsumsi vitamin E untuk membantu mengembalikan pusat memori.


Sangatlah jelas bahwa Alkitab menyebut tubuh kita sebagai Bait Allah. Sebagai pribadi yang menjaga dan mencintai Bait Allah, sudah selayaknya jika kita secara sadar menjaga tubuh dari makanan yang tidak sehat dan berdampak buruk secara jangka panjang. Selamat hidup sehat!

Minggu, 01 Januari 2012

Letak Astronomi dari Warisan Keajaiban Dunia

1. Taj Mahal, India


Simbol cinta dan hasrat
Kordinat :
27°10’30.00″N 78°2’31.48″E
Referensi :
Wikipedia : Taj Mahal
New 7 Wonder Kids Fact Sheets Taj Mahal
Taj Mahal Cinta Abadi Sang Raja



2. Great Wall of China, China


Sebuah bukti ketekunan dan tekad yang keras
Kordinat :
40°21’21.03″N 116° 0’33.88″E
Referensi :
Wikipedia : Great Wall of China
New 7 Wonder Kids Fact Sheets Great Wall of China
Tembok Cina, Kuburan 5 Dinasti untuk Ribuan Pembuatnya



3. Patung Yesus Penebus, Brasil


Kristus Penebus berdiri untuk menyambut dengan keterbukaan
Kordinat :
22°57’6.72″S 43°12’38.01″W
Referensi :
Wikipedia : Christ Redeemer
New 7 Wonder Kids Fact Sheets Christ Redeemer
Christ Redeemer, Melihat Hamba dari Puncak Gunung



Panitia New 7 Wonders menyertakan juga satu-satunya keajaiban dunia kuno yang masih ada sebagai kandidat kehormatan yang tidak dipilih melalui voting.



4. Great Pyramid of Giza, Mesir

Simbol keabadian dan kehidupan yang kekal
Kordinat :
29°58’42.28″N 31° 8’3.18″E
Referensi :
Wikipedia : Pyramid of Giza
New 7 Wonder Kids Fact Sheets Great Pyramid of Giza



Pemilihan berdasarkan voting ini lebih tepat untuk melihat 7 keajaiban dunia yang populer bukan melihat mana yang terbaik.



Selain kepopuleran juga menggambarkan bagaimana suatu rakyat bersatu-padu untuk memperjuangkan situs peninggalan sejarahnya. Hal ini dapat dilihat dari kegigihan dan kebersamaan orang Brasil untuk memenangkan Monumen Patung Kristus Penebus. Juga orang India untuk kemenangan Taj Mahal, dan orang Jordania untuk kemenangan Petra.



Jadi Borobudur bisa saja menjadi 7 keajaiban dunia yang baru, jika saja pemerintah dan rakyat yang berjumlah 200 juta jiwa ini bekerja bersama-sama untuk itu. Sayangnya hal itu tidak terjadi. Bahkan maraknya aksi terorisme, kerusuhan masal dan ketidakramahan penduduk Indonesia telah membuat citra pariwisata Indonesia mudah “ditenggelamkan”.


5. Petra, Yordania


Simbol keahlian teknik dan perlindungan
Kordinat :
30°19’23.64″N 35°26’54.83″E
Referensi :
Wikipedia : Petra
New 7 Wonder Kids Fact Sheets Petra
Petra, Kota di Dinding Batu



6. Machu Picchu, Peru


Simbol dedikasi dan komunitas
Kordinat :
13° 9’47.76″S 72°32’44.75″W
Referensi :
Wikipedia : Machu Picchu
New 7 Wonder Kids Fact Sheets Machu Picchu
Machu Picchu, Kota Berlapis Emas


7. Colosseum, Roma


Simbol kesenangan dan penderitaan
Kordinat :
41°53’24.83″N 12°29’33.09″E
Referensi :
Wikipedia : Colosseum
New 7 Wonder Kids Fact Sheets Colosseum
Colosseum, Saksi Pertarungan Berdarah Manusia Vs Hewan Buas